pmda.id, Tirtaharja-Muara Sugihan-Banyuasin-Sumatera Selatan. Selasa, 14 Januari 2025 – Suasana penuh semangat dan kebersamaan terasa di aula Pondok Modern Daarul Abroor pada pagi hari ini. Acara pembukaan tahun ajaran baru semester 2 tahun ajaran 2024-2025 berlangsung dengan khidmat dari pukul 07.00 hingga pukul 08.15 WIB.
Acara ini merupakan momen penting yang diselenggarakan setiap setengah tahun sekali, menandai dimulainya kembali prosesb belajar mengajar di pondok ini. Dihadiri oleh para asatid, ustadzah, pimpinan, serta Direktur Kulliyatul Mu’allimin Al-Islamiyah (KMI) Pondok Modern Daarul Abroor, suasana acara berlangsung penuh makna.
Dalam sambutannya, Direktur KMI (Al-Ustadz Mufassil), menyampaikan beberapa poin penting terkait pengajaran di Pondok Modern Daarul Abroor. Beliau menekankan perlunya evaluasi dan perbaikan dalam berbagai aspek pendidikan, agar pondok ini dapat terus berkembang sesuai dengan visi dan misi yang diembannya.
Sementara itu, Pimpinan Pondok Modern Daarul Abroor (Al-Ustadz Muhammad Nurul Niam) memberikan arahan dan catatan strategis terkait pendidikan dan pengajaran. Beliau menyoroti beberapa hal yang perlu diperbaiki sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pembelajaran di pondok.
Acara ini ditutup dengan doa bersama, mengharapkan keberkahan dan kesuksesan dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada semester baru ini. Semua pihak yang hadir tampak berkomitmen untuk membawa Pondok Modern Daarul Abroor ke arah yang lebih baik.